Wakil Bupati Kabupaten Pringsewu Memprakasai Donor Plasma Konvalesen

452 views

PRINGSEWU Sidakpost .Koordinator Kota Program Kotaku Pringsewu Muhammad Ridwan sebagai penyintas covid-19 melakukan Donor Plasma Konvalesen didampingi langsung Wakil Bupati Pringsewu Dr. Fauzi, SE, M.Kom., ME.Sy., Akt, CA, CMA yang juga Ketua PMI Pringsewu di UDD PMI Provinsi Lampung, Jl. Sam Ratulangi Bandar Lampung, pada Jum’at (23/07/2021).

Turut hadir Dr. Adit dan Bpk Luke Silalahi sebagai Duta Donor Darah Provinsi Lampung.

Dalam kesempatan tersebut, Wakil Bupati Pringsewu menghimbau kepada warga penyintas Covid-19 di Bumi Jejama Secancanan untuk menjadi pendonor plasma konvalesen.

Selanjutnya, bagi warga yang berminat bisa menghubungi PMI Kabupaten Pringsewu untuk mendapat fasilitas antar-jemput untuk proses donor ke PMI Provinsi Lampung serta ada reward bagi pendonor plasma konvalesen.

Untuk menjadi pendonor plasma konvalesen harus memenuhi beberapa persyaratan, diantaranya status kesembuhannya paling cepat 2 minggu dan paling lama 6 bulan sejak dinyatakan sembuh dari Covid-19.

Kemudian yang utama adalah pria, akan tetapi jika pendonor seorang wanita dipastikan belum pernah hamil, serta dalam kondisi yang betul-betul sehat yang dibuktikan dengan hasil pemeriksaan dokter secara komprehensif.

Perlu diketahui bahwa untuk donor plasma konvalesen bisa dilakukan secara berulang dengan jarak waktu dua minggu dari saat melakukan donor yang pertama.

Plasma konvasalen dari pendonor yg pernah positif Covid-19 sangat penting untuk menyembuhkan pasien Covid-19.

Dengan pemberian plasma konvalesen (plasma darah yang diambil dari penyintas Covid-19 yang di dalamnya terdapat antibodi terhadap virus Covid-19), pasien penerima plasma bisa mendapat kekebalan secara instan sehingga dapat mempercepat penyembuhan Covid-19.

Yuk menjadi pendonor plasma konvalesen utk membantu saudara-saudara kita yg sedang dirawat di RS karena pandemi Covid-19.
(Yudi)

Author: 
    author

    Related Post