Jakarta-sidakpost.co.id
Ketua Umum Dewan Pimpinan Pusat Partai Demokrasi Indonesia Perjuangan (DPP PDIP) Megawati Soekarnoputri, telah mengumumkan pasangan calon gubernur dan wakil Gubernur Lampung Drs. H. Herman HN, MM, dan Sekda Provinsi Lampung Ir. H. Sutono, MM, di kantor DPP PDIP di Jakarta, Kamis (04/1/2018).
Sebelum mengumumkan calon, Megawati terlebih dahulu membahas dan menyampaikan prestasi yang telah diraih oleh masing-masing Cagub-Cawagub.
Dalam kesempatan ini, Megawati memuji kepemimpinan Herman HN. Bahkan Megawati mengatakan, Herman HN yang hobi turun dan banyak meraih prestasi ini, jangan dilihat posturnya. “Kecil-kecil Pak Herman ini cabai rawit. Keliling-keling dan orangnya sangat merakyat,” cetus Megawati.
Megawati mengatakan, dirinya sudah tahu secara baik sosok Herman HN juga istrinya. Istri Herman HN (Eva Dwiana Herman) kalau mendapat tugas dari Megawati cepat menjalankan tampa tanpa banyak bertanyaan. Eva Dwiana kata, Megawati sosok pendamping suami yang aktif menggelar pengajian.
“Jadi saya pikir ini sangat pas untuk kemajuan Lampung,” kata Megawati.
Dalam kesempatan ini Megawati juga memaparkan program Herman HN terkait program biling bagi anak kurang mampu atau marhaenis, membagi-bagi puluhan ribu pakaian gratis bagi siswa kurang mampu. “Jadi kalau melihat dukungan rakyat insya Allah 85, 80 persen,” kata mantan Presiden ini.
Dalam pengumuman itu, Herman HN mengenakan baju merah peci Lampung, sementara Sutono menggunakan baju putih peci Lampung@red