SD 212 Rimbo Bujang Dibobol Maling, Kotak Amal Ikut Digondol

1097 views
Rusak : Jendela Kantor SDN 212 Sengaja Dibobol Maling.

Rusak : Jendela Kantor SDN 212 Sengaja Dibobol Maling.

SIDAKPOST.CO.ID,TEBO – SDN 212/VIII, di jalan rajawali poros Desa Sapta Mulya, Kecamatan Rimbo Bujang, Kabupaten Tebo Jambi, dibobol maling, Rabu (29/11) malam. Kotak amal milik sekolah raib digondol pencuri.

Lela Romayatun, salah satu guru mengatakan tepat pukul 07.30 WIB, melihat kondisi jendela kantor dan ruang tata usaha sudah terbuka. Padahal semua pintu setiap hari tertutup rapi.

“Saya kaget, kondisi di ruangan kantor sudah acak-acakan, semua meja guru berantakan dan kotak amal berisi uang sumbangan sukarela dari masyarakat untuk pembangunan Musholla raib dibawa pencuri,” kata Lela.

Menurut Lela, pelaku yang membobol sengaja mencongkel pintu untuk bisa leluasa masuk kedalam sekolah dan langsung mengacak-acak semua meja majlis guru. ” Semua jendela sudah dalam keadaan terbuka dan kondisi kantor sudah berantakan,” tutupnya.

Sementara itu, Sobirin Sekdes Sapta Mulia didampingi Kadus Tanjung Mulia Riki Kamis (30/11/2017), membenarkan SDN 212 dibobol maling tadi malam serta kotak amal milik Sekolah ikut disikat maling.

”Kotak amal milik Sekolah yang disikat maling itu nantinya akan diperuntukan untuk bangun Musholla di komplek SDN 212. Uang yang ada di kota amal tersebut merupakan sumbangan sukarela dari warga. Ya kalau untuk isi kotak amal itu cukup lumayan juga,” ujar Sobirin. (asa)

maling

Author: 
    author

    Related Post