Ramadhan Barokah, DPD Partai Nasdem Pesawaran Bersama Bacaleg Dapil I dan Dapil V Berbagi Takjil dan Sendal Berlogo Partai Nasdem

1018 views

Ramadhan Barokah, DPD Partai Nasdem Pesawaran Bersama Bacaleg Dapil I dan Dapil V Berbagi Takjil dan Sendal Berlogo Partai Nasdem

Pesawaran, (SP) – Dewan Pimpinan Daerah (DPD) Nasdem Kabupaten Pesawaran bersama Bacaleg Dapil I Kecamatan Gedong Tataan dan Bacaleg Dapil V Meliputi Kec.Teluk Pandan dan Padang Cermin, benar-benar menggunakan momentum Ramadhan 1444 H/2023 ini dengan baik, Salah satunya adalah berbagi kebahagian dengan masyarakat yang sedang berpuasa dengan membagikan Ratusan Takjil dan sendal Berlogo Partai Nasdem secara gratis. Sabtu,15 April 2023.

Menurut Ketua Bappilu DPD Nasdem Pesawaran Bejo Purwanto, Pembagian takjil dan sendal ini merupakan Rangkaian kegiatan selama bulan suci Ramadan yang dilakukan Partai NasDem, Salah satu lokasi pembagian takjil di dapil I adalah di Seputar Desa Cipadang.

Lanjut Bejo yang juga Bacaleg Dapil I, Nasdem Pesawaran menunjukkan eksistensinya, berbagai kegiatan selama Ramadhan ini Telah terlaksana, hari ini adalah Hari terakhir pelaksanan Safari Ramadhan Pengurus DPD dan Bacaleg, kami tunaikan semua kegiatan 6 dapil se-kabupaten pesawaran,” ujar Bejo.

Ditempat Terpisah Sumaryono Anggota DPRD Fraksi Nasdem Mengatakan DPD Partai Nasdem Kabupaten Pesawaran bersama dengan Seluruh Bacaleg Dapil V Pesawaran Turun kemasyarakat “Kita merayakan bulan Ramadhan yang penuh dengan keberkahan ini, dengan saling berbagi kebahagiaan. Walau hanya Takjil yang kita berikan pada saudara kita, tapi harus tetap kita lakukan selagi bisa,” tutur Sumaryono.

Lanjut Sumaryono, yang juga Bacaleg Dapil V, Kegiatan ini adalah instruksi dari Ketua DPD Partai Nasdem Kabupaten Pesawaran M. Nasir, kegiatan Telah Terlaksana di seluruh Dapil se-kabupaten Pesawaran. Di dapil V ini kita berbagi Takjil sebanyak 500, kita bagikan di seputaran Desa Hanura Kecamatan Teluk Pandan sabtu (15/4/23).

Lanjut sumaryono, Jumat Pekan Lalu kita laksanakan Di dapil 3, ini juga kita berbagi takjil dan sendal berlogo partai nasdem, acara dilaksanakan di seputaran kecamatan Tegineneng tepatnya di lingkungan Desa Negara Ratu Wates dan Desa Kota Agung.

Hari Minggu 9/4 lalu kita berbagi 500 takjil di Desa Baturaja kec.Punduh Pidada. Selasa kemarin kita berbagi 500 nasi kotak di desa Negara Saka Kecamatan Negeri Katon.,” hari Jumat kemarin 14/4 kita bagikan takjil sebanyak 500 di Desa Pasar Baru kedondong.

Saat di Komfirmasi Via Wahtshap, Ketua DPD Partai NasDem Pesawaran, M.Nasir mengatakan Allhamdulilah kegiatan selama bulan Ramadhan ini terlah terlaksana dengan baik.

Mantan Ketua DPRD Pesawaran 3 Priode ini juga mengatakan bahwa semua pengurus DPD, DPC, DPRT para Bacaleg semua nya Bersatu, Berjuang, Menang.

Saya sangat bangga atas kekompakan ini kita yakin nasdem terus dicintai masyarakat.Kekompakan dan kerja sama menjadi kekuatan utama NasDem di Pesawaran Hal itu tercermin dalam safari Ramadhan ini, Nasir menerangkan kegiatan NasDem di daerahnya terus berjalan lancar. Selain itu terkait bakal caleg menurut dia NasDem terus menjadi primadona dan kini sudah mencapai angka 100 persen. “Insyaallah, melihat komposisi bakal caleg yang ada sejauh ini, Partai NasDem Pesawaran bisa memenangkan Pemilu 2024 mendatang,””tutup Nasir. (Rls)

Author: 
    author

    Related Post