DPRD Provinsi Lampung Hadiri Pelantikan Percasi Lampung Masa Bakti 2022-2026

228 views

Gubernur Lampung Arinal Djunaidi mengajak pengurus Persatuan Catur Seluruh Indonesia (Percasi) Lampung untuk menghasilkan bibit-bibit pecatur yang handal dengan membangkitkan Lampung sebagai sentra catur Indonesia.

Pesan Gubernur itu disampaikan Asisten Pemerintahan dan Kesra Qudrotul Ikhwan saat acara pelantikan Pengurus Provinsi (Pengprov) Percasi Lampung Masa Bakti 2022-2026, yang dihadiri Ketua Umum Pengurus Besar (PB) PB Percasi Grandmaster (GM) Utut Adianto, di Balai Keratun Lt. 3, Komplek Kantor Gubernur Lampung, Rabu (8/6/2022).

“Kehadiran saudara dalam kepengurusan Percasi haruslah dibarengi dengan dedikasi dan pengabdian yang tulus dan benar-benar mau mengembangkan olahraga catur agar dapat tumbuh dan berkembang yang memiliki prestasi yang membanggakan sampai ke tingkat nasional maupun internasional,” ujar Qudrotul.

Pada kesempatan itu, GM Utut Adianto melantik Yanuar Irawan yang merupakan Ketua Komisi V DPRD Provinsi Lampung sebagai Ketua Umum Pengprov Percasi Lampung Masa Bakti 2022-2026.

Qudrotul berpesan agar komitmen dari pengurus, benar-benar konsisten dalam mengemban tugas dan tanggungjawab yang telah diberikan.

“Prestasi akan terjaga bahkan terus meningkat manakala keluarga besar Percasi baik di tingkat daerah maupun nasional senantiasa fokus terhadap berbagai proses pembinaan, pembibitan dan regenerasi atlet,” katanya.

Sementara itu, Ketua Umum PB Pecasi GM Utut Adianto mengatakan di bawah kepengurusan yang baru, Percasi Lampung diharapkan mampu membawa gerbong ke arah kemajuan atlet berpestasi.

“Lampung pernah menjadi salah satu sentra catur Indonesia. Harapan saya Saudara Yanuar membawa gerbong ini bisa memperlakukan atlet dengan baik melalui pelatihan, pertandingan dan mengevaulasi hasil pertandingan,” ujar Utut.

Pada rangkaian pelantikan itu, diberikan penghargaan kepada para tokoh asal Lampung atas pengabdian, dedikasi dan perhatiannya dalam memajukan olahraga catur di Provinsi Lampung.

Hadir pada acara itu, Ketua DPRD Provinsi Lampung Mingrum Gumay, Ketua Umum KONI Lampung M. Yusuf Sulfarano Barusman, Walikota Bandar Lampung Eva Dwiana dan Bupati Lampung Selatan Nanang Ermanto.

Author: 
    author

    Related Post